Sabtu, 24 Maret 2012

Ternyata seni baik untuk penyakit stroke

Ternyata seni baik untuk penyakit stroke - Menyukai seni ternyata memang baik bagi kesehatan mental seseorang. Penelitian di tahun 2011 telah menunjukkan bahwa orang yang menyukai seni, lebih menikmati hidup. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa orang yang menyukai seni bisa memiliki keuntungan untuk kesehatan fisiknya.

Hasil penelitian yang dipresentasikan dalam pertemuan 12 tahunan Cardiovascular Nursing memaparkan bahwa penderita stroke yang menyukai seni, seperti musik, melukis dan teater, memiliki kemungkinan untuk sembuh lebih cepat dibandingkan penderita yang tak menyukai seni. Para peneliti dari University Tor Vergata School di Roma melakukan penelitian dengan memberikan pertanyaan terhadap 192 pasien stroke. Para peneliti menanyakan apakah mereka mencintai seni atau tidak. Kemudian, peneliti membandingkan kualitas hidup antara mereka yang menyukai seni (105 pasien) dengan mereka yang mengatakan tidak menyukai seni (87 pasien).

Peneliti menemukan bahwa pasien stroke yang menyukai seni cenderung memiliki kesehatan yang lebih baik, daripada mereka yang tidak menyukai seni. Bahkan mereka lebih mudah berjalan, lebih berenergi, merasa lebih bahagia dan lebih tenang. Pasien penyuka seni juga memiliki daya ingatan yang lebih tajam dan mudah mengerti apa yang diucapkan orang lain. "Hasil penelitian ini menjelaskan pentingnya paparan seni untuk meningkatkan proses pemulihan setelah stroke. Orang yang sembuh dari stroke menganggap seni sebagai bagian tak terpisahkan dari hidupnya. Mereka ini memperlihatkan pemulihan yang lebih baik daripada orang yang tidak tertarik dengan seni," ungkap peneliti Dr. Ercole Vellone, dilansir melalui Time Healthland, Senin (19/3). (source : id.she.yahoo.com). 

Mulai sekarang jangan ragu dengan hobi kita terhadap seni, karena baik untuk kesehatan kita, Baca juga artikel menarik lainnya tentang olahraga obat kanker yang mujarab  mudah-mudahan bermanfaat.

Selasa, 13 Maret 2012

Cara mudah pindah hosting wordpress lewat cpanel

Cara mudah pindah hosting wordpress lewat cpanel  - Pada dasarnya hosting merupakan tempat menyimpan file-file web kita, baik itu plugin, themes, posting dan lain sebagainya, adapun untuk memindahkan file kita ke hosting baru ada tiga langkah yang perlu kita lakukan diantaranya :
1.  Backup file kita di hosting yang lama;
2.      2.  Mengganti name server (NS) domain kita yang akan kita pindahkan hostinggnya, dan
3.      3.  Me-restore atau upload file hasil backup kita pada hosting baru.

Backup File Wordpress
Langkah pertama dalam proses pindah hosting wordpress melalui cpanel adalah Proses Backup di cpanel hosting lama, ada dua file yang harus kita backup dari hosting lama kita yaitu file wp-content dan file mysql databases dengan cara Silahkan login ke cpanel pada hosting lama anda Kemudian klik File manager 
Kemudian pilih public_html. kemudian cari folder dengan nama wp-content kemudian klik kanan folder tersebut dan klik Compress.

Selanjutnya pilih format compress ke format Zip kemudian stelah proses compress file berhasil silahkan download hasil compress tadi (wp-content.zip) dan simpan filenya di PC dan pastikan file tersebut baik atau tidak corupt boleh coba dengan cara ekstrak dulu di hardisk,

Setelah proses download file wp-content selesai Langkah selanjutnya dalam proses backup adalah backup database web kita dengan cara sebagai berikut : Silahkan kembali ke home cpanel anda masih di cpanel hosting lama kemudian cari menu backup wizard, selanjutnya pilih MySQL databases 

Selanjutnya silahkan pilih salah satu file databases yang akan kita backup, Kalau tidak tahu nama file databasenya bisa terlebih dahulu di lihat di file manager dengan cara lihat file di public_html/domain anda kemudian cari file wp-config.php klik kanan kemudian view maka akan terlihat nama file databases kita.


Setelah kita tahu nama file database yang akan kita backup silahkan kembali ke backup wizard tadi dan langsung download file databasenya dan setelah itu simpan kembli file hasil download tadi di hardisk PC kita. Sekarang kita sudah mempunyai dua file hasil backup yaitu file wp-content dan file MysQL databases. Langkah selanjutnya silahkan logout dari cpanel hosting lama kita karna proses backup sudah selesai.

Mengganti Name Server domain
Langkah selanjutnya dalam proses memindahkan hosting wordpress melalui cpanel adalah dengan merubah DNS atau Name server domain kita. Masuk ke client zone domain kita dan langsung kita rubah name server nya (NS) dengan name server hosting baru kita. Setelah kita rubah ns nya silahkan tunggu beberapa saat.

Restore hasil backup
Langkah selanjutnya dalam proses memindahkan hosting wordpress melalui cpanel dengan cara sederhana adalah proses restore atau upload file hasil backup tadi yaitu file wp-content dan file MySQL databases dengan langkah Silahkan login ke cpanel hosting baru anda, setelah itu instal wordpess seperti biasa baik itu lewat softacolous atau pun yang lain, kalau akan menggunakan sebagai addon domain silahkan masuk ke addon domain dan silahkan tambahkan domain anda. Setelah melakukan instalasi wordpress di hosting yang baru selesai, masuk ke file manager pilih public_html untuk yang addon domain pilih public_html/domain anda, selanjutnya klik upload silahkan upload file wp-content.zip hasil download tadi.

Tunggu beberapa saat hingga proses upload file selesai atau complete, kemudian Setelah proses upload wp-content.zip selesai silahkan ektraks file zip tersebut, proses ini akan otomatis mengganti file wp-content yang baru kita instal dengan file wp-content yang tadi kita upload (hasil backup). tunggu beberapa saat hingga proses restore file selesai atau complete, ini akan membutuhkan waktu cukup lama. Lanjut setelah proses restore file wp-content selesai silahkan anda upload juga file MySQL databases yang tadi kita backup dengan cara klik file PHP admin kemudian pilih databases yang baru kita buat dan akan kita ganti dengan databases hasil backup biasanya posisinya ada paling bawah, Silahkan klik pada databases yang baru kita instal kemudian centang semua database baru kita dan kemudian pilih drop atau hapus databasenya karena akan kita ganti dengan database yang lama hasil backup tadi,

setelah proses drop atau hapus database selesai langkah selanjutnya adalah proses upload database hasil backup melalui menu Import databases mysql anda di bagian atas. Silahkan import file mysql databases anda sampai selesai. Langkah selanjutnya adalah menunggu proses resolved dns anda. Biasanya 1 X 12 jam variatif.

Itulah artikel mengenai Cara sederhana memindahkan hosting wordpress melalui cpanel mudah-mudahan bermanfaat, bagi anda yang mempunyai cara lain silahkan isi komentar di bawah.